-->

Polsek Sentani Kota Kunjungi Kelompok Tani Dan Keramba Warga Binaan

Polsek Sentani Kota Kunjungi Kelompok Tani Dan Keramba Warga Binaan

SENTANI, LELEMUKU.COM – Dalam menjalankan Program Kesejahteraan bagi Anak Negeri (KASUARI) oleh Binmas Noken khususnya wilayah sentani kota, seperti kegiatan Kasuari yang dilaksanakan oleh Bhabimkatibmas Polsek Sentani Kota Aipda Fredyk Bay, Rabu (24/08/22).

“Kegiatan Kasuari ini telah berkolaborasi dengan kelompok tani onomi BTN Purwodadi dan kelompok perikanan remay Kampung Yahim yang mana mereka merupakan Binaan Polsek Sentani Kota.

Kedatangan Aipda Fredyk Bay Bhabimkatibmas Polsek Sentani Kota mendapat sambutan baik dan, dilanjutkan dengan percakapan mengenai kamtibmas wilayah tersebut, serta melihat Spot lahan pertanian dan Keramba untuk mengetahui kendala apa yang dihadapi dalam bertani maupun pembudi dayaan ikan air tawar.

Dalam kesempatan ini Bhabimkatibmas Polsek Sentani Kota Aipda Fredyk Bay tidak lupa memberikan motivasi dan semangat agar lebih tekun dalam menjalani usahanya sebagai petani dan juga sebagai pembudidaya ikan air tawar.

Sementara itu dari kelompok tani onomi dan kelompok perikanan remay mengucapkan banyak terimakasih kepada Polsek Sentani Kota yang telah melakukan pembinaa terhadap dirinya, Semoga kedepannya melalui Program Kasuari Polsek Sentani Kota tetap menjadi bagian dari kami yang terus mendukung Masyarakat untuk menjadi lebih baik. (HumasPolresJayapura)

Tentang Kami

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel