-->

Pemerintah AS Keluarkan Sergei Lavrov di Hari Pembukaan Sidang Majelis Umum PBB


JAKARTA,LELEMUKU.COM - Pemerintah Amerika Serikat akhirnya mengeluarkan visa Menteri Luar Negeri Rusia Sergei Lavrov dan anggota delegasinya untuk menghadiri sidang Majelis Umum PBB.

Rusia selama berminggu-minggu mengkritik Amerika Serikat karena tidak memberikan anggota delegasi Rusia visa untuk menghadiri sesi ke-77 majelis, yang dibuka di New York, Selasa ini.

"Hari ini, visa diberikan kepada Lavrov dan sejumlah orang yang akan mendampinginya," kata Kementerian Luar Negeri dikutip Interfax, Selasa, 13 September 2022.

Moskow menuduh Amerika Serikat berusaha menghalangi partisipasi penuh Rusia dalam majelis umum dengan menunda pemberian visa bagi Rusia untuk hadir. Sesi tingkat tinggi forum akan berlangsung minggu depan.

Kremlin pada hari Selasa mengatakan Amerika Serikat "melanggar kewajibannya" dengan tidak mengeluarkan visa kepada delegasi penuh Rusia dan mengatakan sedang mengambil langkah-langkah untuk meminta pertanggungjawaban PBB dan AS atas situasi tersebut. (Tempo)

Tentang Kami

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel