-->

Warga Hakimi Pencuri Kotak Amal di Masjid Pesisir Sumberasih


PROBOLINGGO, LELEMUKU.COM - Aksi pencurian kotak amal di Masjid At-Taqwa, Desa Pesisir, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur oleh seorang pria bernama Eko Santoso berhasil dipergoki warga. 

Terduga pelaku yang belum diketahui asalnya dari mana itu pun langsung jadi bulan-bulanan warga.

Ahmad Sholeh, warga sekitar masjid menerangkan, aksi pencurian itu terjadi sekitar pukul 23.00. Pria 62 tahun itu curiga dengan gelagat pelaku yang saat itu tampak membawa gunting kecil. Terduga berjalan menuju masjid. “Lantaran saya curiga, maka saya minta satu warga lainya untuk mengikuti dan mengawasinya,” terangnya.

Rupanya kecurigaanya terbukti. Pelaku yang masuk masjid langsung mencongkel kotak amal dengan gunting yang ia bawa. Aksi pelaku tergolong berani. Sebab, di dalam masjid masih ada seorang warga kala itu.

“Jadi pelaku ini dengan santainya tiba tiba mencongkel kotak amal dengan gunting itu. Selanjutnya langsung mengambil sejumlah uang yang ada di kotak amal. Dia (pelaku) mengambil dua kali genggaman dari dua tangannya,” imbuh Soleh.

Sontak ia bersama dengaan dua warga lainya langsung menangkap pelaku tersebut. Namun rupanya pelaku melakukan perlawanan. Bahkan ketiga warga itu kalah saat bertarung dengan pelaku.

“Jadi kami (tiga warga) kalah melawan satu pelaku ini. Selanjutnya pelaku melarikan diri kearah utara. Lantaran kami kalah, kami langsung meneriaki dia maling lewat toa masjid,” tuturnya.

Warga yang mendengar ada suara maling-maling dari pengeras suara masjid, langsung keluar seketika. Pelaku pun melarikan diri ke arah utara. Sontak, warga yang berada di utara masjid langsung menghadang pelaku.

“Jadi, kami tunggu di utara. Ketika terlihat, saya langsung pukul bagian leher hingga dia terjatuh. Baru selanjutnya ditangkap oleh warga lainya,” tambah Agung, 62 warga sekitar yang membantu penangkapan pelaku.

Seketika itu pula, warga yang kesal langsung mendaratkan sejumlah bogem kepada wajah pelaku. Akibatnya, selain bonyok bagian kepala bagian belakang pelaku harus dijahit.

Beruntung ada petugas Polsek Sumberasih yang mendengar kabar tersebut. Sehingga petugas dari Polsek langsung meluncur ke lokasi kejadian. Petugas berhasil mengamankan pelaku dari amukan massa.

“Kami lakukan pengamanan terlebih dahulu mas. Tujuanya meminimalisir dampak yang ada. Selanjutnya akan kami lakukan pemeriksaan lebih lanjut,” tandas Iptu Agus. (Gilang)

Tentang Kami

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel