-->

Motor World Superbike di Mandalika dan Cycling Challenge di Danau Ranau Jadi Sorotan

Motor World Superbike di Mandalika dan Cycling Challenge di Danau Ranau Jadi Sorotan.lelemuku.com.jpg

JAKARTA, LELEMUKU.COM - Kegiatan wisata olahraga atau sport tourism mulai menggeliat di berbagai daerah. Pada November 2021, setidaknya ada dua agenda wisata olahraga yang berlangsung di Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Sumatera Selatan.

Di Mandalika, Lombok, NTB, akan diadakan ajang balap sepeda motor World Superbike pada 19-21 November 2021. Kemudian di Sumatera Selatan akan berlangsung balap sepeda Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge pada 13 November 2021.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumatera Selatan, Aufa Syahrizal mengatakan, panitia memastikan wisata olahraga di kawasan Danau Ranau, Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, itu sesuai jadwal seiring dengan kian turunnya kasus Covid-19 di sana.

"Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge adalah kegiatan berskala internasional dengan mengedepankan sisi olahraga dan pariwisata," kata Aufa pada Sabtu, 23 Oktober 2021.

Sriwijaya Ranau Gran Fondo Cycling Challenge pertama kali berlangsung pada November 2019 dan diikuti peserta dari dalam dan luar negeri. Menurut panitia, hingga kini terdaftar sekitar 3.000 peserta dari 20 provinsi di Indonesia dan tiga negara tetangga, yakni Malaysia, Singapura, dan Thailand.

"Kami berharap kegiatan balap sepeda ini dapat mempromosikan pariwisata Sumatera Selatan serta menarik wisatawan domestik dan wisatawan mancanegara," ujar Aufa. Sumatera Selatan memiliki sejumlah destinasi wisata alam, budaya, sejarah, dan kuliner yang menarik. (Rini Kustiani|Tempo)

Tentang Kami

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel